Home » , , » Kampanye Pemilihan Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS

Kampanye Pemilihan Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS

PenaSiswa – Jum’at 26 Agustus 2016 Panitia Pemungutan Suara  SMK Tarbiyatul Islam Kawunganten mengadakan kampanye pemilihan kandidat calon ketua dan wakil ketua OSIS Periode 2016/2017. Acara ini dilaksanakan di lapangan SMK Tarbiyatul Islam Kawunganten. Acara yang dibawakan oleh Mei Wahyu Rias Wati, ketua OSIS periode sebelumnya ini dimulai setelah waktu istirahat pertama selesai sekitar pukul 09.30 WIB.
Para kandidat ketua OSIS tersebut di antaranya Septiani Dwi N, M. Ilham, dan Annisa Nala S. Sedangkan calon kandidat wakil ketua OSIS antara lain Ari Muhayat, Taufiq Ahmad S, dan Bibit Waluyo J. Mereka berjuang untuk menyampaikan visi dan misi mereka di depan semua siswa SMK Tarbiyatl Islam Kawunganten. Satu per satu kandidat dipanggil untuk menyampaikan visi dan misi mereka masing-masing, dimulai dari nomor urut pertama yaitu Septiani Dwi N.
“Saya memiliki visi yaitu Menjadikan SMK Tarbiyatul Islam Kawunganten sekolah yang berkualitas, berprestasi, dan aktif dalam segala bidang yang berlandaskan dengan nilai moral dan Akhlakul karimah. Dan salah satu misi saya yaitu: Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada ALLOH SWT,” ungkap Septi. Dan selanjutnya waktunya kandidat wakil ketua osis untuk menyampaikan visi dan misi mereka. “Visi saya adalah Menjaga dan mengembangkan nama baik Almamater disertai dengan pribadi peserta didik yang disiplin, dan Misi saya adalah Meneruskan dan Mengembangkan program osis periode sebelumnya,” ungkap Ari Muhayat selaku kandidat calon wakil ketua osis.
Acara ini sangat meriah karena mengikutsertakan seluruh siswa SMK Tarbiyatul Islam Kawunganten. Semua siswa bersorak-sorak untuk mendukung para calon pilihannya. Bahkan pada saat para calon ketua dan wakil osis menyampaikan visi dan misi mereka di atas mimbar semua siswa tidak kalah heboh untuk memberikan semangat kepada calon pilihan mereka masing- masing.
Setelah para kandidat selesai menyampaikan visi dan misi mereka di depan umum sesi pertanyaan pun dimulai. Di dalamnya ada pertanyaan yang bersifat umum dan bersifat khusus. Pertanyaan tersebut di bacakan oleh Feby Sofiani, Aji Kurnianto, dan Basofi Abdulloh. Salah satu pertanyaan umum yang diajukan adalah “Jika ada dua pilihan yaitu untuk kumpul OSIS atau ulangan, mana yang akan anda utamakan?” tanya Basofi Abdulloh, Pradana Prastika (Pramuka SMK TI Kawunganten) periode 2015/2016.
Seluruh kandidat menjawab pertanyaan tersebut, salah satunya adalah M Ilham. “Pertama saya bertanya kepada guru mapel apakah beliau mengijinkan atau tidak, jika diperbolehkan saya mengikuti kumpul OSIS terlebih dahulu lalu mengikuti ulangan susulan, jika tidak boleh saya mengikuti ulangan terlebih dahulu dan melimpahkan tanggung jawab tersebut kepada wakil ketua OSIS karena ada guru yang menyukai organisasi dan ada guru yang tidak menyukai organisasi,” ungkapnya.
Pemaparan visi-misi ini memang bertujuan untuk memberikan gambaran bagi calon pemilih, siapa dan program apa saja yang ditawarkan oleh para calon ketua dan wakil ketua OSIS. Harapannya, calon yang terpilih merupakan calon yang berkualitas sehingga dapat membawa Organisasi Siswa Intra Sekolah dan SMKTIKA menjadi lebih maju dan berprestasi.
Wahyuni & Heri Trianto
Disadur dari : http://penasiswa.smktikwt.sch.id/kampanye-pemilihan-calon-ketua-dan-wakil-ketua-osis.html

Featured Posts