Home » , » Hasil Pemilihan Ketua Dan Wakil Ketua Osis

Hasil Pemilihan Ketua Dan Wakil Ketua Osis

PenaSiswa - Sabtu, 27 Agustus 2016 SMK Tarbiyatul Islam Kawunganten mengadakan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS yang berlangsung di lapangan SMK Tarbiyatul Islam Kawunganten. Calon ketua osis yaitu: Septiani Dwi N, Muhammad Ilham, dan Anisa Nala S. Dan wakilnya yaitu : Ari Muhayat, Taufiq Ahmad S, dan Bibit Waluyo Jati.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk menentukan ketua dan wakil ketua osis tahun 2016/2017. Dimulai sekitar pukul 09:30 dan diawali dari kelas X AK dan seterusnya secara bergantian hingga yang terakhir kelas XII TKJ II. Semua siswa bergantian dalam memilih ketua dan wakil pilihannya.

Maskur, S.I.P, Kepala SMK Tarbiyatul Islam Kawunganten dalam sambutannya mengapresiasi pengurus OSIS dan panitia penyelenggara.

“Ini merupakan sarana pendidikan politik bagi kalian para siswa. Ibarat kalian nanti terjun dalam masyarakat, menjadi petugas pemungutan suara. Kalian harus teliti, jangan sampai terjadi kertas suara yang belum dicoblos malah sudah rusak,” ungkapnya.
Maskur juga menghimbau para siswa yang menjadi peserta bersikap kritis. “Pilih pemimpin itu pilih yang programnya paling bagus, bukan yang banyak duitnya. Bukan juga yang paling ganteng atau paling cantik. Kalian harus jadi pemilih yang cerdas,” tutupnya.

Pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS selesai pada pukul 11:30 dan dilanjut sholat Dhuhur. Setelah sholat Dhuhur selasai acara selanjutnya adalah perhitungan suara oleh Ayu Retno Sari, Milla Rahmawati, dan Mei Wahyu Riaswati. Dan pencatatan suara dicatat oleh Aji Kurnianto dan Feby Sofiani.

Hasil dari penghitungan suara yaitu: Septiani Dwi N 47 suara, M Ilham 259 suara dan Anisa Nala S 14 suara dan Ari Muhayat 32 suara, Taufiq 219 suara, Bibit 60 suara. Oleh sebab itu, maka ketua osis dan wakil ketua OSIS terpilih Smk Tarbiyatul Islam Kawunganten untuk periode 2016/2017 adalah Muhammad Ilham dan Taufiq Ahmad S. Kegiatan ini berjalan dengan tertib dan aman.

Wahyuni

Disadur dari : http://penasiswa.smktikwt.sch.id/hasil-pemilihan-ketua-dan-wakil-ketua-osis.html

Featured Posts